Minggu, 20 November 2011

Pembukaan Porsimaptar XI : edisi DC Cendrawasih

Porsimaptar atau singkatan dari Pekan Olahraga dan Seni Mahasiswa Pelajar dan Taruna ke XI tahun 2011 Dimulai ! Porsimaptar adalah acara tahunan yang dilaksanakan di Kampus Akpol, berisi perlombaan antar SMA dan Universitas berbagai cabang olahraga dan seni.

Upacara pembukaan kali ini dimeriahkan oleh penampilan Taruna tk.II den 45, Budi Luhur Bhayangkara, merupakan penampilannya yang perdana setelah serah terima alat drum corps Agustus lalu.

Saat itu hari Selasa tanggal 15 Nopember 2011, barisan Drum Corps (DC) Cendrawasih telah bergerak disertai dentuman harmonis yang megah dan menggelegar dari Resimen Korps Taruna menuju Stadion Taruna Bhayangkara.

no comment :P

Ini dia Dansuk Kehed 44 "Bst. Bagja Ahmad Muharram"
dan Dansuk Kehed 45 "Bdt. Diki Anggi Pranata"



Adek Asuh koe,, alatnya Tenor

Dalam penampilan 'display' kali ini mereka menampilkan Fanfare, lagu "Kita Bisa" Official song Seagames 2011, dan "We are the Champion"nya Queen, meskipun dalam keadaan hujan deras 'dor dar gelap', the show must go on,,
Contra Brass dengan pakaian barunya, UNAMID
Still kan ! heu.. :)
Penampilan ini disambut tepuk tangan yang meriah dari seluruh peserta upacara dan pada undangan, bahkan Wakil Gubernur pun menyempatkan untuk turun dari Tribun Kehormatan untuk menyalami salah satu dari Stick Master.

Jayalah selalu Drum Corps Cendrawasih Akademi Kepolisian ! Taruna Jaya !!

Keyword:  Taruna, Drum Corps, Drum Band Akademi Kepolisian, Taruna Akpol, Porsimaptar XI 2011, Taruna angkatan 44 Wiratama Bhayangkara, Taruna angkatan 45 Budi Luhur Bhayangkara, Upacara pembukaan Porsimaptar XI 2011.

2 komentar: